FPIK Unidayan

FPIK Unidayan

Jumat, 27 Desember 2019 07:49

Visi, Misi dan Tujuan

VISI

“Menjadi Program Studi Budidaya Perairan yang Unggul di Kawasan Timur Indonesia Pada Tahun 2035”

MISI

(1)    Melaksanakan pendidikan dan pengajaran yang bermutu untuk peningkatan daya saing.

(2)    Mengembangkan penelitian dan pengabdian pada masyarakat yang terintegrasi dengan pembelajaran.

(3)    Melaksanakan pengelolaan Program Studi yang berbudaya mutu.

(4)    Membentuk insan akademik yang menjunjung tinggi keluhuran budaya lokal.

TUJUAN

(1)    Meningkatkan daya saing lulusan dan mahasiswa melalui Pengelolaan sistem pembelajaran bermutu;

(2)    Sistem pengelolaan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM ) yang terintegrasi dengan sistem pembelajaran;

(3)    Sistem Pengelolaan Pembiayaan, Sarana dan Prasarana yang akuntabel;

(4)    Sistem Pengelolaan SDM untuk peningkatan kapasitas;

(5)    Tata kelola Program Studi yang berbudaya mutu.

(6)    Terbentuknya insan akademik yang menjunjung tinggi keluhuran budaya lokal.

Kamis, 28 Desember 2017 01:22

OSC with Avitex Membantu Siswa Kurang Mampu

Jakarta: Kompetisi beasiswa Online Scholarship Competition (OSC) with Avitex memberikan kesan mendalam bagi para pemenang. Ricky Yantho, pemenang OSC with Avitex tahun 2016, menilai program ini benar-benar memberikan kesempatan anak Indonesia untuk menempuh pendidikan tinggi.
 
Dia mengatakan, saat ini banyak siswa yang ingin kuliah, namun tak punya cukup biaya. Ada banyak program beasiswa, tapi belum tentu menanggung 100 persen biaya kuliah.
 
"Bagus, karena memberikan kesempatan kepada kami yang kekurangan. Bisa menjangkau banyak daerah dan saling berkompetisi. Selain itu bisa sebagai jalur alternatif untuk kuliah," kata Ricky, saat ditemui di malam penghargaan OSC with Avitex 2017 di Kuningan City, Jakarta Selatan, Senin, 18 Desember 2017.
 
Berkat OSC with Avitex, sekarang Ricky bisa kuliah di Universitas Multimedia Nusantara (UMN). Dia berharap Avitex Cat Tembok terus mendukung OSC dalam mencetak generasi hebat.
 
"Karena Indonesia harus dikembangkan pendidikannya, agar menjadi negara maju. Tidak banyak orang yang punya kesempatan kuliah," imbuhnya.
 
OSC with Avitex tahun 2016 lalu meninggalkan banyak kenangan. Hingga saat ini, peserta tahun lalu masih merasakan suasana tes online dan offline OSC. Seperti diakui Titania Agnes Sudarmaji, perempuan asal Ponorogo, Jawa Timur.
 
"Ketika menang rasanya senang. Saya pikir tidak akan menang, karena nama saya disebut paling akhir. Dari sini juga saya bertemu room mate di asrama kampus, dia dari Batam," tutur Agnes yang kini kuliah di UMN, jurusan Ilmu Manajemen.

Suka cita juga dirasakan Anasthesia Karunia Charles, pemenang OSC with Avitex 2016 yang kini kuliah di Universitas Trisakti, jurusan Sistem Informasi. Hatinya senang bukan main, karena gadis yang karib disapa Ade ini merasa usahanya selama ini tak sia-sia, ditambah lagi ia datang dari jauh.
 
"Saat mau tes offline benar-benar mikir, karena finansial keluarga sedang tidak bagus, tapi ingin sekali berangkat. Akhirnya dibolehkan kakak, tapi syaratnya harus serius dan saya sudah buktikan itu. Saya ingin meringankan beban dan membahagiakan keluarga, karena ayah saya sudah meninggal," ungkap Ade yang  berasal dari Medan.

Ade berpendapat penyelenggaraan OSC with Avitex 2017 semakin hebat, karena kuota pemenang dan universitas bertambah. Dengan demikian, peluang anak Indonesia kuliah di universitas yang diinginkan semakin terbuka lebar.
 
"Mudah-mudahan bisa digelar setiap tahun, karena benar-benar membantu anak yang ingin kuliah di tempat yang baik. Semoga Avitex Cat Tembok terus bekerja sama dengan OSC dan terima kasih buat Avitex Cat Tembok, sukses terus," ucapnya.


(ROS)

Sumber: http://news.metrotvnews.com/peristiwa/gNQyZ5aN-osc-with-avitex-membantu-siswa-kurang-mampu

Kamis, 28 Desember 2017 01:14

Prestasi

PRESTASI MAHASISWA

AKADEMIK

No.

Nama Kegiatan

Tingkat / Tahun

Prestasi yang Dicapai

1

Pertumbuhan dan Produksi Rumput Laut (Eucheuma cottonii) pada Musim Peralihan dengan Menggunakan Metode Rapu, Ratu dan Jalur

Nasional/2016

Pemenang

Hibah PKMPE

2

Perbaikan Bibit Rumput Laut (Eucheuma cottonii) Melalui Seleksi   Klon Dengan Menggunakan Metode Ratu

Nasional/2016

Pemenang

Hibah PKMPE

3

Pembesaran Ikan Bakar Jagung (Bandeng Karamba Jaring Apung)

Nasional/2017

Pemenang

Hibah PKM-K

Kamis, 28 Desember 2017 01:08

Sarana dan Prasarana

Keterangan :

1.  Kantor Fakultas

2.  Kantor Program Studi

3.  Ruang GPM

4.  Ruang Kuliah

5.  Laboratorium Dasar (Fisika, Kimia dan Biologi)

6.  Laboratorium Akuakultur

7.  Laboratorium Terpadu PS Budidaya Perairan

8.  Stasiun Penelitian Budidaya Laut

9.  Tambak Penelitian

10. Prasarana Olah Raga

 

2222222222222222